“Mbeumo, MU Butuh Gol-gol dan Assistmu: Waktumu untuk Bersinar di Old Trafford!”

Lini serang Manchester United tumpul musim lalu, yang membuat tim terpuruk. Itulah alasan Setan Merah rela menebus mahal Bryan Mbeumo.
MU baru saja melalui musim yang buruk karena finis ke-15 di Premier League dan tidak meraih satu pun gelar. Alhasil, MU gagal tampil di kompetisi Eropa musim depan yang berdampak besar ke pemasukan.
Itulah mengapa MU bakal merombak besar-besaran skuadnya musim panas ini, salah satunya di lini serang. MU cuma mencetak 44 gol di liga dan top scorer sepanjang musim adalah Bruno Fernandes dengan 19 gol.