Jepang Vs Indonesia: Thom Haye Membuat Kejutan dengan Peran ‘Tukang Sapu’ di Babak I!

Timnas Indonesia ketinggalan 0-3 dari Timnas Jepang di babak I. Alih-alih menjadi pengatur serangan, Thom Haye malah menjadi ‘tukang sapu’ di paruh pertama laga.
Dalam pertandingan di Suita City Stadium, Selasa (10/6/2025), Indonesia sudah ketinggalan 0-2 pada 19 menit awal. Daichi Kamada mencetak gol pada menit ke-15, Takefusa Kubo menambah keunggulan empat menit berselang.
Indonesia harus mengganti pemain pada menit ke-27. Kevin Diks cedera, Yakob Sayuri yang menggantikan. Yakob akhirnya digantin MArselino Ferdinan pada menit ke-40 karena benturan yang mengakibatkan tak bisa lanjut bermain.